Hsemei Pack News

7 Jenis Kemasan Parfum Mewah untuk Meningkatkan Nilai Produk

jenis kemasan parfum mewah

Kemewahan parfum bukan hanya dari segi top, middle atau base notes-nya, tetapi juga kemasan. Anda yang berkecimpung dalam bisnis ini wajib tahu jenis kemasan parfum mewah seperti apa yang bisa meningkatkan nilai produk. 

Kemasan mewah dapat menarik banyak perhatian konsumen, baik itu ketika melihatnya di etalase toko atau foto saat berbelanja online. Selain itu, juga dapat menciptakan tampilan parfum yang lebih menonjol dibandingkan brand lainnya. 

Lalu, jenis kemasan parfum mewah seperti apakah yang sebaiknya Anda pesan? Hsemei Pack International, sebagai jasa pembuatan kemasan terpercaya akan memberikan solusi terbaik dalam memilih dan membuat kemasan parfum. 

Simak jenis kemasan parfum yang sebaiknya Anda pilih dan bagaimana cara memesannya di Hsemei Pack. 

7 Jenis Kemasan Parfum Mewah

Kaca adalah satu-satunya jenis kemasan parfum yang sering dipilih karena sifatnya yang tidak bereaksi terhadap bahan kimia di dalamnya. Jenis botol kaca sebagai kemasan parfum pun ada banyak, seperti:

Botol Kaca Poles Tabung Spray 

Jenis botol parfum yang cukup umum adalah berbentuk tabung dengan ukuran bervariasi tergantung berat isinya. Anda bisa memilih ukuran 50 ml, 100 ml hingga 150 ml. 

Memanfaatkan material kaca poles akan memberikan tampilan transparan pada parfum. Supaya lebih mewah, Anda bisa menambahkan tutup aluminium dengan finishing warna keemasan. 

Botol Kaca Poles Persegi Panjang Spray 

Lebih cocok untuk parfum pria karena bentuk persegi panjang menunjukkan kesan maskulin. Botol ini juga menggunakan material kaca poles yang transparan sehingga konsumen bisa melihat warna parfum di dalamnya. 

Anda bisa membuat desain tutup yang unik pada botol ini sebagai ciri khas. Contohnya, tutup dengan desain topi atau silinder dengan warna hitam. 

Perbedaan warna bagian tutup dan botol dapat memberikan kesan kemasan parfum mewah yang tidak terlupakan. 

Botol Kaca Poles Asimetris Warna Merah Muda 

Jenis kemasan parfum mewah yang pas untuk parfum wanita adalah bentuk asimetris dengan kaca poles berwarna merah muda. Kaca akan tetap tampil transparan, tetapi memiliki warna sedikit pink yang menunjukkan kesan feminim. 

Supaya nuansa feminim lebih kental lagi, Anda bisa memilih tutup botol dengan warna rose gold. Warna keemasan ini juga menunjukkan betapa mewahnya produk Anda kepada konsumen. 

Botol Kaca Matte Persegi Spray Warna Hitam 

Sebagian besar parfum untuk pria lebih tepat menggunakan jenis kemasan parfum berbentuk persegi. Kali ini  material kaca yang dipilih memiliki warna hitam dengan tampilan matte yang mampu menambahkan kesan eksklusif pada produk. 

Padukan juga dengan tutup botol berwarna hitam glossy dari bahan plastik yang tahan terhadap kimia. Botol parfum spray yang Anda miliki akan cocok dengan karakter konsumen pria di segala usia. 

Botol Kaca Bulat Kristal Sprayer Air Bulb 

Jenis parfum mahal dengan kemasan klasik biasanya mengandalkan model bulat dan terdapat tambahan tekstur seperti kristal. Kemewahan akan langsung terasa dari tampilan tekstur tersebut. 

Pada bagian spray terdapat tipe sprayer air bulb yang terkenal klasik dan vintage. Cocok digunakan untuk parfum wanita, Anda hanya perlu memainkan warna pada bagian sprayernya. 

Misalnya, warna pink, biru, hijau yang menyesuaikan dengan tipe aroma parfum. Khusus kemasan parfum ini Anda tidak perlu menambahkan tutup lagi. 

Botol Kaca Tabung Bertekstur Spray 

Bosan dengan jenis kemasan parfum mewah dari material kaca poles? Anda bisa juga memilih kemasan tabung dengan tambahan tekstur. Baik itu tekstur, seperti kristal, tekstur garis atau tekstur dengan pola tertentu. 

Tambahan tekstur akan membuat botol kaca parfum semakin istimewa. Supaya lebih menarik lagi, Anda sebaiknya mengisi dengan parfum yang memiliki warna-warna berbeda yang menyesuaikan tipe aromanya. 

Pada bagian tutup Anda dapat menggunakan desain mahkota, bulat atau segitiga yang unik. Tinggal pilih saja warna yang sesuai dengan warna isi parfum agar senada. 

Botol Kaca Poles Bulat Pipih Spray 

Kemasan parfum modern kini lebih sering memilih bentuk bulat pipih dengan sistem spray. Jenis kaca yang dipilih cukup tebal dan sudah dipoles sehingga memiliki tampilan transparan. 

Meskipun botol memiliki desain yang minimalis tetapi tetap terlihat mewah dari berbagai sisi. Pada botol ini pula Anda bisa memainkan desain menarik pada tutupnya, seperti warna emas, rose gold atau hitam. 

Botol parfum kaca bulat pipih dapat digunakan untuk mengemas parfum unisex. Anda hanya perlu menambahkan label merek pada salah satu sisinya. 


banner 1 1
banner 1 2

Cara Membuat Parfum Mewah dengan Mudah

Hanya memerlukan 5 langkah mudah untuk membuat parfum di Hsemei Pack International. Anda bisa langsung mengikuti langkahnya berikut:

Komunikasi Awal untuk Konsultasi Desain 

Proses untuk membuat selalu dimulai dengan komunikasi bersama tim desain Hsemei Pack. Anda yang sudah memiliki gambar berupa sketsa atau hanya konsep desain bisa berkonsultasi langsung untuk bertukar pikiran. 

Apabila belum memiliki ide, maka tim desain akan menyajikan beberapa ide kemasan parfum mewah wanita maupun pria sesuai visi misi brand Anda. Jadi, Anda bisa leluasa memilih sekaligus memodifikasi desain sesuai kebutuhan. 

Pembuatan Gambar Desain Kemasan 

Berdasarkan ide yang Anda miliki, tim desain akan segera membuat gambaran desain secara nyata. Baik itu sketsa 2D hingga 3D sebagai bukti bahwa tim desain sudah memahami jenis kemasan parfum mewah yang Anda inginkan. 

Konfirmasi Gambar Desain Kemasan 

Selanjutnya, tim akan mempresentasikan desain box parfum mewah yang telah dibuat kepada Anda. Pada saat ini Anda bisa menambahkan ide tertentu yang mungkin belum tertuang ke dalam desain. 

Pembuatan Sampel Desain 

Ketika Anda sudah setuju dengan desain kemasannya, maka akan berlanjut pada pembuatan sampel produk. Sampel akan mengacu pada jenis kemasan parfum mewah dari desain yang sudah disepakati bersama. 

Berdasarkan sampel inilah Anda bisa mengetahui seberapa jauh kualitas kemasan parfum yang akan dimiliki. Hsemei Pack akan menjamin bahwa sampel dan hasil produksi massal nantinya sama. 

Produksi Massal Botol Parfum 

Terakhir, saat sampel sudah Anda setujui maka akan masuk ke tahapan produksi massal. Soal jumlah pembuatannya, Anda bisa secara fleksibel berkomunikasi dengan tim marketing. 

Hsemei Pack International selalu memberikan banyak opsi jumlah produksi kemasan kepada Anda sehingga tidak akan memberatkan. 

Pesan Sekarang Kemasan Parfum Mewah Anda di Hsemei Pack International 

Sudah memiliki ide jenis kemasan parfum mewah yang Anda inginkan? Atau masih bingung soal desain mana yang paling bagus? Langsung saja untuk menghubungi tim Hsemei Pack International yang akan melayani Anda 24 jam. 

Tim desain kami siap memberikan solusi pilihan desain hingga material yang terbaik untuk produk parfum Anda. Biaya pembuatannya pun sangat ramah di kantong bahkan bagi Anda pemilik usaha UMKM. 

Semua jenis kemasan parfum mewah yang bisa meningkatkan nilai produk bisa Anda peroleh melalui Hsemei Pack. Kami telah berpengalaman sejak 2023 yang mampu melayani produksi hingga 50.000 kemasan per hari. 

Pastikan Anda memilih Hsemei Pack International untuk menciptakan kemasan parfum unik, menarik, dan menjaga kualitas produk. Cukup klik tombol di bawah ini untuk terhubung dengan kami sekarang. 


banner 2 1
banner 2 2