Kemasan

Apa Itu Kemasan Food Grade? Ketahui Pentingnya Bagi Industri Kuliner

apa itu kemasan food grade

Sekarang ini, semakin banyak konsumen cerdas yang jeli dalam memilih makanan berkualitas dan aman. Salah satu caranya dengan mengamati, apakah makanan tersebut dikemas dengan kemasan food grade atau tidak. Sebagai pemilik bisnis kuliner, Anda tentunya harus tahu dulu apa itu kemasan food grade. 

Lantas, apa itu kemasan food grade? Seberapa penting kemasan ini untuk mendukung bisnis Anda? Seperti apa bahan dan kriteria kemasan yang termasuk food grade? Tidak perlu bingung mengenai penjelasannya, karena kami akan mengulasnya secara lengkap pada artikel ini! Yuk, simak!

Apa Itu Kemasan Food Grade?

Food grade artinya adalah sebuah standar kualitas bahan yang aman ketika bersentuhan langsung dengan makanan atau minuman. Nah, dalam hal kemasan, packaging itulah yang seharusnya aman ketika kontak langsung dengan makanan. 

Pengertian apa itu kemasan food grade, juga melibatkan standar food safety, yaitu bahan baku packaging yang menggunakan virgin pulp atau bukanlah bahan daur ulang. Selain itu, produksinya juga harus menerapkan praktik manufaktur baik atau Good Manufacturing Practice (GMP). 

GMP sendiri meliputi analisis bahaya dan pengendalian titik kritis yang akan memastikan kemasan makanan itu aman digunakan. Sekarang, Anda tidak bingung lagi bukan tentang apa itu kemasan food grade? Pada intinya, kemasan ini diproduksi secara tepat sehingga penggunaannya pun aman.


banner 1 1
banner 1 2

Pentingnya Kemasan Food Grade Bagi Industri Kuliner

Bukan tanpa alasan mengapa penggunaan kemasan food grade sudah menjadi standar yang paling umum. Itu karena berbagai kelebihan yang ditawarkan menjadi alasan penting mengapa Anda perlu menggunakannya, seperti:

Memastikan Kualitas dan Kebersihan Makanan Tetap Aman 

Jika memahami apa itu kemasan food grade yang artinya aman ketika kontak dengan makanan, maka kemasan inilah yang akan menjaga kualitas sekaligus kebersihanya. Packaging akan memastikan produk yang Anda miliki tetap higienis sampai ke tangan konsumen. 

Menjaga Kesegaran Makanan

Dengan kemasan food grade, makanan akan tetap terjaga kesegarannya, baik itu tekstur, rasa maupun aromanya. Itulah yang membuat makanan tidak mudah rusak ketika harus melewati waktu yang panjang sebelum bisa dinikmati oleh konsumen.  

Baca Juga: 7 Manfaat Kemasan Bagi Konsumen: Lebih Dari Pelindung Produk

Meningkatkan Kepercayaan Konsumen 

Bukan hanya Anda yang paham soal apa itu kemasan food grade, tapi juga konsumen dan masyarakat luas. Ketika Anda menggunakan kemasan food grade, maka akan ada banyak konsumen yang semakin percaya dengan kualitas dari produk Anda. 

Meningkatkan Daya Saing di Pasar Kuliner 

Kemasan food grade juga akan membantu meningkatkan daya saing produk Anda di pasaran. Itu karena kemasan food grade sudah menjadi standar utama, apalagi jika Anda menambahkan dengan desain-desain menarik yang membuatnya tampil beda dan lebih menarik. 

Jenis Bahan yang Digunakan untuk Kemasan Food Grade

Sesuai dengan pengertian apa itu kemasan food grade, bahan baku packaging menentukan standar food safety. Dari banyak jenis bahan, kertas adalah bahan baku yang paling aman dan pastikan bahwa bahannya adalah dari virgin pulp. Berikut ini jenis bahan yang biasanya digunakan:

Kertas Kraft PE 

Karakteristik kertas ini berwarna coklat tua atau muda dengan permukaan yang cukup besar dan ramah lingkungan dengan harga yang cukup terjangkau. Meskipun daur ulang, tapi kertas ini aman karena tidak menggunakan bleaching dan memiliki lapisan polietilen. 

Kertas Greaseproof 

Jika mencari pembungkus kertas untuk makanan berminyak, maka kertas greaseproof adalah pilihan terbaiknya. Kertas ini memiliki lapisan coating tipis plastik pada permukaan dalam yang akan bersentuhan langsung dengan makanan tapi tetap aman. 

Kertas Glassine 

Salah satu contoh kemasan food grade yang juga banyak digunakan untuk tipe makanan berminyak atau lengket adalah kertas glassine. Sifatnya yang tidak lengket bukan karena lapisan plastik, tapi karena tekstur kertas yang sudah licin, sehingga membuatnya aman menahan minyak pada makanan. 

Baking Paper 

Terkenal dengan sebutan kertas roti, kertas ini berwarna putih atau coklat yang sifatnya tidak lengket. Sering menjadi alas saat memanggang kue, tapi kerap juga digunakan untuk membungkus makanan seperti sandwich atau kebab. 

Kertas Cupstick White 

Jika memperhatikan apa itu kemasan food grade yang sebagian besar terbuat dari kertas, maka tidak bisa digunakan mengemas makanan berkuah. Jangan khawatir, karena Anda bisa menggunakan kertas cupstick white yang berbentuk seperti bowl dan kuat menahan makanan berkuah. 


banner 2 1
banner 2 2

Kriteria Kemasan Food Grade yang Baik

Semakin bingung untuk memilih karena banyaknya jenis bahan dari kemasan makanan food grade? Memudahkan Anda untuk menentukan apakah kemasan itu benar-benar aman, ada kriteria tertentu yang bisa Anda perhatikan. Apa saja itu?

Bebas dari Pemutih Kertas 

Dari pengertian apa itu kemasan food grade, dalam proses pembuatan packaging kertas harus dari virgin pulp yang artinya tidak menggunakan pemutih atau bleaching

Tidak Memiliki Tinta pada Sisi Dalam 

Bagian sisi dalam kemasan makanan juga tidak boleh ada cetakan tinta baik itu logo atau warna tertentu. Meskipun kini sudah banyak tinta food safe, tapi untuk menampilkan kesan higienis, tinta tetap digunakan pada bagian dalam kemasan. 

Baca Juga: 6 Jenis Tinta untuk Cetak Kemasan Box yang Berkualitas

Kertas yang Tersertifikasi Food Grade

Memahami apa itu kemasan food grade saja tidak cukup, melainkan Anda juga harus mengetahui keamanan bahan yang digunakan. Keamanan ini bisa terlihat dari apakah jenis kertasnya sudah memiliki sertifikasi dari Food and Drug Administration (FDA) yang menjadi jaminan utama keamanannya. 

Cara Kustom Kemasan Food Grade

Sekarang, Anda tentunya sudah paham apa itu kemasan food grade, dari pengertian hingga kriterianya. Jika ingin membuat kemasan food grade yang berkualitas serahkan kepada ahlinya di Hsemei Pack International!

Hsemei Pack siap membantu Anda membuat kemasan yang aman dan pasti food grade untuk bisnis kuliner. Selain kemasan food grade, kami juga akan membuat desain kemasan unggul untuk menunjang branding. 

Baca Juga: 5 Ukuran Kemasan Box Makanan: Tips Memilih yang Tepat untuk Branding

Berikut ini tahapan yang bisa Anda ikuti untuk memesan kemasan di Hsemei Pack:

Menghubungi Tim Marketing Hsemei Pack 

Hubungi langsung tim marketing kami melalui informasi kontak yang sudah tersedia di website ini. Anda bisa menanyakan layanan cetak apa yang tersedia sehingga bisa memilih dengan tepat. 

Mendiskusikan Kebutuhan Anda 

Masih bingung tentang apa itu kemasan food grade? Tanyakan langsung dengan tim ahli di Hsemei Pack tentang kemasan food grade sekaligus mendiskusikan desain, logo, ukuran kemasan hingga modelnya yang bisa membanding produk Anda. 

Melakukan Pembayaran 

Sudah menyetujui desain kemasan? Anda bisa melanjutkan ke proses pembayaran. Anda bisa memilih metode pembayaran yang lengkap telah kami sediakan. 

Pembuatan Jadwal Produksi 

Selanjutnya, kami akan memberikan jadwal produksi sesuai dengan kesepakatan. Tim Hsemei Pack akan mengikuti produksi sesuai dengan jadwal yang telah disepakati. 

Tahapan Produksi 

Saat jadwal sudah disepakati, kami akan langsung melanjutkan ke proses produksi dengan mesin berteknologi canggih. Tim Hsemei Pack juga akan selalu mengontrol proses produksi untuk menjamin hasil berkualitas. 

Tahapan Pengiriman 

Selesai dari tahapan produksi, kami akan mengemas produk Anda dan melanjutkan ke tahapan pengiriman. Dalam prosesnya, kami akan mengirimkan resi pengiriman sehingga Anda bisa mengeceknya sewaktu-waktu. 

Ciptakan Kustom Kemasan Food Grade Berkualitas Hanya di Hsemei Pack!

Sudah saatnya Anda upgrade kemasan makanan yang lebih aman. Percayakan pembuatannya di Hsemei Pack, karena kami akan menjamin Anda mendapatkan kemasan food grade dengan bahan berkualitas dan desain menonjol. 

Yuk, segera konsultasikan kebutuhan Anda dengan klik banner di bawah ini!


banner 3 1
banner 3 2