Hsemei Pack News

Apa Itu Laminasi Doff? Pengertian dan Manfaatnya untuk Branding

apa itu laminasi doff

Laminasi adalah solusi terbaik untuk meningkatkan kualitas dari kemasan produk, baik itu perlindungan dan tampilannya. Jika Anda ingin kemasan tampil eksklusif dan elegan maka kenali dulu apa itu laminasi doff. 

Pada dasarnya, ada dua jenis laminasi kemasan kertas yang bisa Anda pilih, yaitu doff dan glossy. Laminasi glossy bertujuan untuk menampilkan permukaan yang licin, sedangkan doff menghasilkan permukaan halus yang memberikan kesan elegan. 

Demi mendapatkan laminasi doff terbaik, Anda bisa bekerja sama dengan Hsemei Pack International. Pada artikel ini Anda akan memahami apa itu laminasi doff dan bagaimana cara membuatnya di Hsemei Pack. 

Apa Itu Laminasi Doff?

Laminasi doff adalah salah satu jenis laminasi yang akan menciptakan efek buram pada kertas maupun bahan cetak. Berkat laminasi ini, kertas atau karton akan memiliki kesan yang lebih lembut dan natural. 

Tujuan dari laminasi doff adalah untuk menjaga kemasan tidak mudah kotor. Karena tampilannya yang buram, kemasan juga akan bebas dari sidik jari setelah disentuh. 

Jadi, apa itu laminasi doff merupakan laminasi yang akan membuat kemasan produk Anda tampak halus bebas kilap. Selain itu, kemasan bisa bertahan lama dengan tampilan yang rapi dan juga bersih, membuat kesan profesional pada produk. 

Penambahan laminasi doff juga berfungsi untuk menjaga agar cetakan kemasan tidak mudah pecah. Contohnya, Anda menambahkan sablon pada kemasan kertas atau karton, dengan tambahan laminasi doff semua gambar akan terjaga kualitasnya. 

Mengenali pengertian apa itu laminasi doff saja belum cukup, Anda juga perlu tahu apa saja keunggulannya. Hal ini akan menjadi bahan pertimbangan Anda untuk menggunakannya. 


banner 1 1
banner 1 2

Keunggulan Laminasi Doff untuk Branding

Pemberian laminasi doff akan membuat kemasan kertas kuat, tahan air, tahan goress serta menciptakan tampilan lebih menarik. Tampilan ini berpengaruh besar pada branding, seperti:

Menciptakan Kesan Minimalis dan Formal 

Adanya efek buram seperti embun akan sangat cocok untuk menunjukkan sisi minimalis sekaligus formal dari produk. Anda bisa menyesuaikannya dengan menggunakan desain label, logo yang juga minimalis atau sederhana. 

Kesan formal mampu meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk yang akan memberikan manfaat sesuai kebutuhan mereka. Pasalnya, baik gambar hingga logo akan tampak tercetak halus dan rapi. 

Memudahkan Konsumen Membaca Label

Berdasarkan pengertian apa itu laminasi doff, lapisannya yang buram menjadikannya tidak memantulkan cahaya. Tidak ada pantulan cahaya dari sudut manapun yang membuat informasi pada label mudah dibaca konsumen. 

Baik itu informasi cara penggunaan, komposisi kandungan sampai dengan nama produk akan jelas terlihat. Berkat keunggulan ini, konsumen juga akan semakin percaya pada produk Anda. 

Memberikan Kesan Produk Mewah dan Elegan 

Mengenali apa itu laminasi doff, Anda akan tahu bahwa laminasi ini tidak pernah gagal untuk menunjukkan sisi mewah dan elegan dari produk. Semua kemasan akan terlihat lebih keren dan mirip seperti produk mahal. 

Tampilan seperti ini mampu memberikan efek psikologis kepada konsumen bahwa mereka akan membeli produk eksklusif. Apabila Anda memiliki visi dan misi produk terlihat mahal, maka pilihlah laminasi doff. 

Contoh, Anda ingin mengemas produk pelembab dalam kemasan tube plastik dengan harga murah. Supaya tampilan elegan, pilih laminasi doff yang juga bisa memperkuat kesan eksklusif. 

Membuat Kemasan Lebih Bersih 

Menjaga kebersihan produk seringkali menjadi kendala yang cukup menyulitkan. Apalagi produk yang di display pada etalase terbuka, membuat konsumen sering menyentuh produk. 

Untungnya, laminasi doff akan menjaga kemasan produk Anda selalu tampil bersih. Mengapa? Karena laminasi ini bersifat halus dan akan menimbulkan bekas sidik jari di segala sisinya. 

Anda bisa menjaga produk tampak selalu bersih dan rapi di mata konsumen, sehingga mampu meningkatkan nilai jualnya. 

Cara Membuat Kemasan dengan Laminasi Doff

Sudah mengetahui apa itu laminasi doff hingga keunggulannya? Anda yang tertarik menggunakan laminasi doff bisa memesan langsung melalui Hsemei Pack dengan mudah, yaitu:

Mempersiapkan Anggaran 

Sebelum memesan kemasan, Anda terlebih dahulu harus menganggarkan biaya pembuatannya. Berapa besaran biaya yang Anda miliki untuk mencetak sesuai dengan kebutuhan produk. 

Anda harus mengalokasikan anggaran ini secara khusus agar proses laminasi kemasan bisa berjalan lancar. Konsultasikan juga dengan tim sales marketing Hsemei Pack agar Anda mengetahui berapa biaya laminasi doff untuk sekali cetak kemasan. 

Menentukan Material 

Laminasi doff bisa digunakan untuk berbagai jenis material kertas dan karton. Dalam hal ini, Anda perlu menentukan terlebih dahulu material seperti apa yang dibutuhkan. 

Cobalah untuk menyesuaikannya kembali dengan kebutuhan produk. Beberapa material yang bisa Anda pilih, antara lain:

  • Duplex : jenis karton yang punya sangat kaku sehingga kokoh dan tahan lama. 
  • Yellow Board : Jenis karton yang memiliki warna kuning dengan tingkat ketebalan 30-40.
  • Corrugated Paperboard : jenis karton tebal yang memiliki struktur dalam berupa kertas bergelombang. 
  • Ivory : jenis karton yang tidak terlalu tebal sehingga pas untuk kemasan produk kosmetik. 

Konsultasi Desain Kemasan 

Jika masih bingung dengan apa itu laminasi doff dan seperti apa kualitasnya, Anda bisa konsultasi dengan tim desain Hsemei Pack. Selain lebih paham akan pengertiannya, Anda juga mendiskusikan soal desain kemasan yang hendak dibuat. 

Tim Hsemei Pack akan memberikan berbagai macam solusi, dari ukuran, warna, sampai desain label pada kemasan. Anda yang masih belum memiliki gambaran desain, bisa mempercayakan kepada tim Hsemei Pack untuk membuatnya. 

Pastinya, kemasan akan menyesuaikan visi dan misi brand Anda sehingga tersampaikan kepada konsumen. 

Membuat Sampel Kemasan

Hsemei Pack selalu menyediakan sampel kemasan yang memudahkan Anda meninjau kembali hasil dari konsultasi desain. Sampel dicetak presisi sesuai dengan produksi nantinya. 

Anda bisa mengecek kembali kualitas kemasan baik dari segi material, cetakan sampai dengan labelnya. Jika masih ada kekurangan, Anda bisa berkonsultasi kembali dengan tim desain untuk mencapai hasil sesempurna mungkin. 

Proses Cetak 

Ketika Anda sudah setuju dengan sampel, Hsemei Pack akan memproses produksi kemasan. Jumlah kemasan yang bisa dicetak setiap harinya mencapai 50.000, sehingga Anda yang ingin memesan dalam jumlah besar tidak perlu khawatir lagi. 

Proses dan jumlah cetak akan menyesuaikan kesepakatan di awal. Anda bisa mendiskusikan masalah ini dengan tim sales marketing Hsemei Pack yang akan memberikan penjelasan detail. 

Kenapa Harus Membuat Kemasan di Hsemei Pack International?

Mengenal apa itu laminasi doff tentunya membuka wawasan Anda akan alternatif finishing kemasan yang lebih menarik. Kolaborasikan kemasan produk Anda bersama Hsemei Pack International yang merupakan jasa cetak kemasan profesional. 

Kemasan yang kami cetak sangat presisi dengan kualitas material terjamin dan warna tajam yang tahan lama. Kualitas kemasan selalu terjamin karena telah melalui tahapan quality check yang detail dan kami juga menerapkan sistem yang modern. 

Tim desain kami paham betul apa itu laminasi doff, sehingga akan mengaplikasikannya sesuai dengan kebutuhan branding Anda. Konsultasikan saja semua kebutuhan bersama tim desain kami sebagai langkah awal mendapatkan kemasan berkualitas. 

Percayakan produksi kemasan Anda bersama kami, Anda bisa memulainya langsung dengan klik tombol di bawah ini. 


banner 2 1
banner 2 2