Apa Itu Laminasi Glossy? Solusi Kemasan yang Menawan

Dalam dunia percetakan dan kemasan, finishing merupakan tahap akhir yang sangat penting untuk memberikan kesan estetika dan daya tarik pada produk.
Finishing memiliki beragam jenis yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan konsumen. Misalnya, spot uv, laminasi, hot stamping, embossing dan debossing, dan lainnya.
Pada finishing laminasi juga dibedakan menjadi berbagai jenis, salah satunya yaitu laminasi glossy. Apa itu laminasi glossy? Laminasi glossy menjadi favorit karena sering dipilih konsumen. Laminasi glossy memberikan efek kilau dan halus pada permukaan cetakan, ini memberikan efek menarik.
Agar Anda lebih paham mengenai apa itu laminasi glossy, yuk simak artikel ini hingga tuntas!
Apa Itu Laminasi Glossy?
Apa itu laminasi glossy? Laminasi glossy adalah proses penutupan permukaan kertas dengan lapisan film transparan yang memberikan kilauan dan tampilan yang halus serta memperkuat cetakan. Laminasi ini biasanya dilakukan dengan menggunakan mesin laminating yang secara khusus dirancang untuk menempelkan lapisan film pada kertas.
Dalam proses laminasi glossy, kertas yang sudah dicetak akan ditempelkan dengan lapisan film glossy yang terbuat dari bahan plastik seperti polyester atau polipropilena menggunakan teknik pemanasan dan tekanan. Hasilnya, cetakan akan memiliki tampilan yang mengkilap dan sentuhan yang halus, lebih tahan lama dan tahan air, serta warna cetakan lebih kontras.
Apa itu laminasi glossy memiliki proses yang dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu:
- Laminasi Dingin: Cara ini menggunakan lem khusus yang tidak memerlukan panas untuk melekatkan lapisan laminasi.
- Laminasi Panas: Cara ini memerlukan mesin laminasi yang menggunakan panas untuk mengaktifkan lem pada lapisan laminasi.
Kedua cara ini memiliki keunggulan masing-masing, namun laminasi panas umumnya lebih umum digunakan untuk menghasilkan hasil yang lebih tahan lama.
Proses teknik finishing laminasi glossy memiliki beberapa tahapan, di antaranya:
- Pencetakan: Desain yang telah dibuat dicetak pada kertas atau bahan cetak lainnya dengan kualitas tinggi.
- Pelapisan: Kertas yang telah dicetak kemudian dilapisi dengan film plastik glossy.
- Pemanasan: Kertas dan film plastik dipanaskan dan ditekan dengan menggunakan mesin laminating. Panas dan tekanan ini akan melekatkan film plastik pada permukaan kertas.
- Pendinginan: Setelah proses laminasi selesai, kertas yang telah dilaminasi didinginkan agar lapisan plastik mengeras sempurna.
- Pemotongan (opsional): Jika cetakan memiliki ukuran yang spesifik, maka dilakukan proses pemotongan setelah laminasi.


Keunggulan Laminasi Glossy untuk Kemasan Produk Anda
Setelah mengetahui apa itu laminasi glossy, teknik finishing ini dapat kamu jadikan pilihan tepat untuk meningkatkan visual produk Anda dengan mengetahui beberapa keunggulan laminasi glossy berikut ini.
Memberikan Perlindungan
Laminasi glossy dapat memberikan perlindungan terhadap kemasan produk. Hal ini mencegah adanya goresan, benturan, cipratan air, hingga terpapar sinar matahari yang dapat menyebabkan warna luntur atau merusak produk, laminasi glossy membuat produk lebih tahan lama.
Menciptakan Efek Visual Menakjubkan
Teknik finishing ini dapat meningkatkan visual cetak semakin kontras dan menarik. Lapisan film pada laminasi glossy memberikan efek kilau, yang mana desain yang tertutupi lapisan film justru warnanya terlihat lebih kontras. Oleh karena itu, efek kilau dapat meningkatkan daya tarik visual semakin menakjubkan.
Keterbacaan Lebih Jelas
Menyambung dengan poin sebelumnya, selain desain cetak semakin terlihat kontras dan menarik, informasi yang tercetak pada kemasan produk semakin mudah dibaca. Selain itu, laminasi glossy dapat mengurangi pantulan cahaya yang dapat mengganggu ketika membaca, sehingga tingkat keterbacaan semakin meningkat.
Hasil Cetakan Lebih Awet
Dengan memberikan lapisan pelindung, laminasi glossy dapat lebih awet digunakan. Produk yang dilaminasi cenderung lebih tahan lama dibandingkan yang tidak dilaminasi, sehingga mengurangi frekuensi penggantian.
Meningkatkan Nilai Jual Produk
Kemasan yang menarik dan terjaga kualitasnya dapat meningkatkan nilai jual produk. Konsumen cenderung lebih memilih produk dengan kemasan yang menarik dan profesional, sehingga dapat meningkatkan pemasaran.
Meningkatkan Persepsi Konsumen
Mengenai apa itu laminasi glossy yang memiliki efek kilau juga dianggap memiliki kualitas yang lebih tinggi. Hal ini dapat meningkatkan nilai persepsi konsumen untuk mendorong konsumen memilih produk Anda.
Laminasi glossy adalah pilihan yang tepat untuk Anda yang ingin memberikan sentuhan akhir yang profesional dan menarik pada cetakan Anda. Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, laminasi glossy dapat meningkatkan daya tarik dan daya tahan produk cetak Anda.
Cara Membuat Kemasan dengan Laminasi Glossy
Apakah Anda tertarik untuk menggunakan apa itu laminasi glossy untuk kemasan produk yang lebih menarik? Anda percayakan laminasi glossy di Hsemei Pack International!
Dengan pengalaman 2023 dalam menangani merek kosmetik, Hsemei Pack mampu memberikan hasil finishing berkualitas. Mau tahu cara membuat kemasan dengan laminasi glossy di Hsemei Pack? Berikut penjabarannya.
Kesepakatan Jumlah Produksi, Jenis Material, dan Harga
Anda akan diarahkan ke tim marketing kami untuk memastikan jumlah produksi, jenis material yang akan digunakan pada kemasan (juga meliputi teknik finishing yang akan digunakan), hingga harga. Ini semua disepakati di awal.
Konsultasi Kemasan Produk
Anda akan diarahkan pada tim creative kami untuk konsultasi kemasan produk. Mulai dari konsep desain, model kemasan, pemilihan warna, jenis penutup produk, dan lainnya. Anda juga dapat desain kustom sesuai dengan keinginan Anda. Jangan lupa untuk menambahkan laminasi glossy untuk memberikan efek kilau nan elegan untuk menerapkan apa itu laminasi glossy.
Proses Pembuatan Sampel
Setelah melakukan perancangan konsep kemasan, tim produksi membuat sampel yang sesuai dengan kesepakatan klien. Sampel dibuat semirip mungkin untuk mengetahui gambaran kemasan klien sesuai.
Produksi Secara Massal
Ketika sampel sudah disetujui oleh klien, maka selanjutnya yaitu tahapan produksi kemasan secara massal, sesuai dengan jumlah yang diinginkan klien. Hal ini biasanya memakan waktu 7-14 hari. Tim produksi bekerjasama dengan tim quality control untuk memastikan setiap kemasan secara keseluruhan berkualitas, tanpa adanya cacat produk.
Pengiriman Produk
Setelah produk dikemas menggunakan kemasan aman, akhirnya kemasan dapat dikirim aman sampai di tangan Anda. Tentunya kami menggunakan jasa pengiriman terpercaya yang dapat memastikan produk aman selama pengiriman.
Kenapa Harus Cetak Kemasan di Hsemei Pack International?
Untuk mewujudkan apa itu laminasi glossy yang sesuai, maka Anda perlu memilih vendor kemasan yang tepat, yaitu Hsemei Pack. Hsemei Pack memiliki alat produksi canggih, yang mana dapat menghasilkan kemasan berkualitas tinggi. Meskipun hasilnya berkualitas tinggi, harganya sangat kompetitif dibanding vendor lainnya.
Jika perbandingan harga sangat tipis, namun tidak mendapatkan kualitas produk, tentu akan rugi dan berdampak pada pemasaran produk Anda.
Selain itu, Hsemei Pack telah menangani 100 lebih merek kosmetik untuk membuat kemasan apa saja. Itu semua dapat diwujudkan oleh Hsemei Pack. Oleh karena itu, percayakan kemasan dengan finishing apa itu laminasi glossy bersama Hsemei Pack International.
Jangan ragu untuk hubungi tim kami untuk mendapatkan hasil kemasan berkualitas tinggi!

