7 Cara Membuat Nama Brand Sendiri, Solusi Tepat untuk Bisnis Pemula

Keunikan sebuah bisnis bukan cuma mengandalkan produk, tapi juga nama brand yang jadi identitas khas. Nama brand harus unik, dan menarik perhatian agar bisnis menonjol. Itulah sebabnya, sebagai pebisnis pemula Anda harus tahu cara membuat nama brand sendiri yang pas dan berkesan.
Pemilihan nama brand yang tepat akan membuat promosi jadi lebih simpel dan cepat. Karena nama yang keren dan simpel akan lebih mudah diingat oleh konsumen, promosi pun jadi lebih efektif dan powerful!
Lantas, bagaimana cara membuat nama brand sendiri yang original, unik serta mudah diingat oleh konsumen? Dalam artikel ini, kami akan mengulasnya secara lengkap, mulai peran penting dari nama brand hingga cara membuatnya. Mari, simak penjelasannya di bawah ini.
Mengapa Nama Brand Penting Bagi Bisnis?
Nama brand akan menjadi persepsi keseluruhan bisnis Anda di mata konsumen, atau dengan kata lain citra bisnis. Untuk itulah, jika Anda ingin citra bisnis terkenal baik maka pemilihan nama brand tidak boleh sembarangan.
Selain bagian dari citra bisnis, ada sederet alasan lain kenapa nama brand itu penting, sehingga Anda harus memutuskan dengan hati-hati.
Memperlihatkan Identitas Bisnis
Identitas bisnis yang ingin Anda tanamkan di benak konsumen selalu berawal dari nama brand. Apakah Anda ingin memperlihatkan bisnis tampak profesional atau kreatif dan unik? Itu semua tergantung bagaimana cara membuat nama brand sendiri yang Anda lakukan dan melahirkan nama yang sesuai.
Sebagai media komunikasi, nama brand akan membuat konsumen paham tentang identitas bisnis yang Anda miliki. Dengan begitu, Anda pun bisa lebih mudah untuk meraih konsumen baru dan mendapatkan loyalitas dari konsumen lama.
Baca Juga: 7 Manfaat Kemasan Bagi Konsumen: Lebih Dari Pelindung Produk
Menjadi Pembeda dari Produk Kompetitor
Bayangkan ketika di sebuah kota ada sekitar 200 produk lipstik tanpa mencantumkan nama brand mereka. Konsumen pastinya akan sulit memilih dan mengingat mana lipstik yang pernah mereka pakai dan Anda pemilik bisnis sulit meraih konsumen loyal.
Ini jadi gambaran betapa pentingnya nama brand untuk membedakan produk Anda dengan kompetitor. Mengingat banyaknya jenis produk yang sama di luaran sana yang hanya bisa dikenali bedanya dari nama brand.
Meningkatkan Nilai Jual Produk
Salah satu cara membuat nama brand sendiri yang harus diperhatikan adalah dengan mengetahui kualitas produk. Anda bisa membangun persepsi kualitas tersebut dengan menggunakan nama menarik yang bisa menciptakan kesan produk berkualitas tinggi.
Khususnya jika Anda ingin menawarkan produk dengan harga mahal, maka perlu menciptakan konsep produk lebih bernilai dari kompetitor. Untuk itulah, dari nama Anda bisa meningkatkan nilai jual produk.


7 Cara Membuat Nama Brand Sendiri
Pengaruh nama brand sangat besar dalam kemajuan bisnis, jadi tidak heran kalau banyak pebisnis pemula yang kesulitan menentukannya. Salah langkah dalam pemilihannya di awal akan membuat Anda sulit melakukan branding, karena konsumen kesulitan mengingatnya.
Nah, supaya tidak bingung lagi, beberapa cara membuat nama brand sendiri ini bisa langsung Anda ikuti:
Memahami Value dari Produk atau Bisnis
Sebelum menentukan nama, Anda harus kenali dulu apa unique selling point dari produk yang akan dipasarkan. Apa saja keunggulan yang membuatnya berbeda dari produk kompetitor? Itulah yang bisa jadi dasar dalam membuat nama!
Anda bisa menonjolkan unsur keunggulan seperti kualitas yang premium, aroma yang berbeda atau produk yang ramah lingkungan. Keunggulan ini juga bisa menjadi story penting dibalik pembuatan nama yang bagus untuk branding nantinya.
Baca Juga: 10 Ide Nama Brand Makanan Unik dan Kekinian, Cocok untuk Pebisnis Pemula
Mendalami Siapa Target Konsumen
Setelah tahu apa saja value pentingnya, Anda bisa mempelajari karakter dari target konsumen. Mulai dari demografinya, kebutuhan dan permasalahan yang sering dihadapi, atau preferensi dan kebiasaan mereka.
Dari karakter konsumen, Anda akan lebih mudah melahirkan nama brand unik yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Dengan begitu, hanya mendengar nama produk saja, membuat konsumen sadar bahwa produk Anda adalah solusi dari permasalahan konsumen.
Mengeksplor Bahasa dan Makna
Cara membuat nama brand aesthetic adalah dengan mempelajari dengan banyak jenis bahasa beserta maknanya. Bisa jadi, nama brand yang cocok justru berasal dari bahasa asing yang bisa memperkuat dan menunjukkan karakter serta keunggulan dari produk Anda.
Menggunakan Nama yang Mudah Diucap dan Diingat
Selain makna, cara membuat nama brand yang bagus adalah dengan memilih yang pengucapannya sangat mudah. Konsumen tidak perlu berpikir mendalam untuk mengucapkan sebuah brand apalagi mengingatnya.
Cobalah mengulang-ulang penyebutannya, apakah terasa sulit untuk Anda ingat sendiri atau tidak termasuk kemudahannya untuk diingat. Nama yang susah diucap apalagi diingat hanya akan membuat konsumen cepat melupakannya.
Menambahkan Ciri Khas Produk atau Bisnis
Cara membuat nama brand yang menarik bisa juga dengan menyisipkan ciri khas dari bisnis Anda. Ciri khas ini nantinya juga bisa menjadi referensi saat membuat logo supaya mudah untuk diingat konsumen.
Baca Juga: 10 Nama Brand Parfum Aesthetic, Menarik Perhatian Konsumen
Riset Nama Brand Kompetitor
Cara membuat nama brand sendiri tidak terlepas dari riset nama-nama milik kompetitor. Anda tidak ingin bukan, nama yang sudah dipikirkan susah payah ternyata sudah ada pemiliknya atau terdengar mirip? Maka dari itu, semakin banyak riset akan meminimalisir kemiripan.
Cek Legalitas Nama Brand
Terakhir yang terpenting adalah mengecek apakah nama brand tersebut telah terdaftar atau belum. Jangan sampai pula nama yang sudah Anda pakai ternyata telah terdaftar dan legal sebagai merek lainnya, baik itu milik kompetitor atau bukan.


Tips Promosi Brand Bagi Bisnis Pemula
Sudah mengikuti cara membuat nama brand sendiri dan menemukan yang cocok? Lanjutkan langkah Anda untuk melakukan promosi yang tepat supaya nama brand semakin terkenal. Caranya bisa online hingga offline, seperti:
Menyediakan Promo Pembelian Produk
Saat peluncuran produk, Anda perlu memberikan promo pembelian produk baik itu diskon atau harga spesial. Promo ini adalah cara paling efektif untuk menarik konsumen dan memperkenalkan produk ke khalayak.
Promosi melalui Media Sosial
Setelah susah payah mengikuti cara membuat nama brand sendiri, pastinya Anda tidak ingin bukan bisnis merosot karena salah promosi? Anda bisa menghindarinya dengan mulai membuat akun media sosial, memasang iklan, hingga menyewa jasa influencer untuk mengulas produk adalah trik promosi di media sosial modern ini.
Promosi melalui Media Cetak
Meskipun promosi di media sosial kini sedang booming, tapi Anda tidak boleh melewatkan promosi menggunakan media cetak. Buatlah brosur dan flyer di Hsemei Pack International yang akan menciptakan promosi media cetak dengan desain menarik dan memperkuat branding.
Cetak Materi Promosi Berkualitas untuk Tingkatkan Branding Bisnis Pemula di Hsemei Pack!
Sudah saatnya Anda merancang promosi setelah berhasil menentukan nama brand yang unik dan menarik. Agar brand semakin dikenal, Anda bisa mendapatkan materi promosi media cetak berkualitas terbaik di Hsemei Pack!
Tidak hanya memastikan materi promosi berkualitas tinggi, kami juga menawarkan strategi branding produk untuk membangun identitas bisnis yang konsisten. Bersama dengan tim profesional di Hsemei Pack, Anda bisa mendiskusikan kebutuhan branding secara lengkap.
Segera persiapkan materi promosi terbaik Anda bersama Hsemei Pack! Klik banner di bawah ini untuk mulai konsultasi sekarang, dan awali perjalanan bisnis Anda yang cemerlang!

