6 Jenis Finishing Percetakan dan Fungsinya yang Bagus untuk Branding
Anda punya desain kemasan atau stiker yang keren, namun merasa ada yang kurang stand out ketika dicetak? Mungkin yang Anda butuhkan adalah sentuhan finishing yang tepat!
Dengan sentuhan finishing yang tepat, produk cetak yang biasa saja, berubah menjadi karya seni yang memikat setiap mata yang memandang. Beragam inovasi pada jenis finishing percetakan dapat memberikan kesan berbeda pada setiap jenisnya.
Ingin tahu jenis finishing yang tepat untuk produk Anda? Simak artikel ini untuk menemukan inspirasi memilih jenis finishing percetakan dan cara mencetaknya menggunakan finishing yang memukau!
Apa Itu Finishing dalam Industri Percetakan?
Finishing pada percetakan adalah teknik tambahan yang diterapkan pada permukaan produk cetak untuk meningkatkan tampilan, tekstur, hingga daya tahannya. Dengan berbagai jenis finishing yang tersedia, Anda dapat memberikan sentuhan akhir yang unik dan menarik pada kartu nama, kemasan produk, stiker, brosur, dan berbagai material cetak lainnya.
Proses finishing juga dapat membantu meningkatkan fungsi dari produk cetak tersebut, seperti melindungi bahan dari kerusakan atau memberikan efek visual yang menarik. Penggunaan finishing dilakukan ketika tinta hasil cetak desain pada bahan material yang memiliki telah mengering.
Di antara beragam jenis finishing percetakan, setiap jenis memberikan fungsi yang berbeda, bergantung pada jenis produk dan tujuan pemasaran. Selain itu, juga memiliki teknik khusus pada setiap jenis finishing yang berbeda, hingga membutuhkan alat khusus agar tampilan finishing semakin menarik.
Dengan memilih finishing yang tepat, Anda dapat menciptakan produk yang lebih menarik dan stand out di pasaran. Untuk itu, pilihlah jenis finishing percetakan yang dapat membantu tampilan produk Anda semakin menarik.
6 Jenis Finishing Percetakan
Setelah mengetahui apa itu finishing, Anda perlu mengetahui berbagai jenis finishing percetakan yang dapat dipilih untuk menambah nilai branding produk Anda semakin kuat. Berikut jenis-jenis finishing pada percetakan.
Laminasi
Laminasi adalah jenis teknik finishing yang memberikan lapisan film plastik sebagai pelindung pada produk yang diterapkan finishing dengan menggunakan jenis plastik BOPP (Biaxially Oriented Polypropylene).
Teknik laminasi dibedakan menjadi dua jenis, yaitu laminasi thermal (panas) dan water-base (dingin). Sedangkan untuk tampilan, terdapat dua jenis plastik BOPP yaitu matte atau doff dan glossy. Laminasi memberikan daya tahan kuat terhadap debu dan kotoran, serta dapat melindungi produk dari goresan dan benturan.
Hot Printing
Hot printing merupakan jenis finishing percetakan yang memberikan efek tambahan menggunakan foil warna dengan suhu tinggi. Oleh karena itu, hot printing juga disebut sebagai foil stamp.
Hot printing memberikan lapisan foil metalik atau warna solid pada desain, sehingga memberikan kesan mewah dan elegan.
Spot UV
Spot uv adalah teknik finishing pada percetakan dengan memberikan lapisan uv (ultraviolet) yang mengkilap dan sangat halus dan glossy dengan tingkat kecerahan pada area yang diinginkan, seperti nama atau logo. Spot uv memberikan efek kilau, sehingga memberikan hasil visual yang lebih menarik.
UV Varnish
Uv varnish teknik finishing yang menggunakan formulasi cairan varnish yang berbahan dasar minyak atau oil based kemudian dikeringkan menggunakan sinar ultraviolet (uv). Hasil cetakan uv varnish terlihat lebih mengkilap, tahan lama, dan daya tahan lebih kuat terhadap goresan dan noda.
Emboss
Emboss adalah jenis finishing percetakan yang memberikan efek timbul, sehingga dapat menonjol ke permukaan. Ini memberikan efek tiga dimensi. Hasil emboss memberikan kesan elegan dan premium.
Deboss
Sama halnya dengan emboss, deboss merupakan teknik finishing yang dapat memberikan efek timbul. Namun, timbulnya menonjol ke dalam atau di belakang. Ini juga memberikan efek tiga dimensi. Hasil deboss dapat memberikan kesan lebih elegan dan premium.
Cara Cetak Kemasan, Stiker, dan Sablon dengan Finishing sesuai Preferensi Anda
Memiliki produk yang berkualitas adalah langkah awal menuju kesuksesan bisnis. Namun, tahukah Anda bahwa kemasan produk juga memegang peran penting dalam menarik minat konsumen? Kemasan yang inovatif dan menarik, serta sesuai dengan identitas merek, produk Anda terlihat semakin berkesan.
Untuk itu, Hsemei Pack hadir sebagai solusi bagi Anda yang ingin memiliki kemasan, stiker, dan sablon dengan kualitas terbaik dan finishing sesuai kebutuhan Anda. Dengan pengalaman dan teknologi yang mumpuni, kami siap membantu mewujudkan produk impian Anda. Agar Anda mengetahui cara mencetak kemasan, stiker, dan sablon dengan finishing, berikut penjelasannya.
Konsultasi Desain
Sebelum menggunakan beberapa jenis finishing percetakan, tim desain kami akan membantu Anda mewujudkan konsep produk yang sesuai dengan identitas merek Anda. Tentunya, kami juga akan memberikan masukan dan saran untuk menghasilkan desain yang menarik dan efektif.
Pemilihan Bahan
Kami menyediakan berbagai jenis bahan kemasan, stiker, dan sablon dengan kualitas terbaik. Dengan berbagai jenis yang kami sajikan, Anda dapat memilih bahan yang sesuai dengan jenis produk dan anggaran Anda.
Proses Produksi
Setelah membuat mockup desain dan pemilihan bahan, kemudian proses produksi sesuai dengan jumlah yang telah disepakati di awal. Hsemei Pack memperhatikan alat cetak berteknologi modern, ini sebagai komitmen kami memberikan hasil cetak yang presisi dan warna yang lebih tajam.
Selama proses produksi dilakukan dengan pengawasan ketat untuk menghasilkan produk yang berkualitas.
Proses Finishing
Hsemei Pack menawarkan berbagai jenis finishing percetakan untuk memberikan sentuhan akhir yang sempurna pada produk Anda. Berikut pilihannya.
- Laminasi: Menggunakan film plastik tipis untuk melindungi produk. Bisa menggunakan glossy atau matte.
- Emboss: Membuat relief pada permukaan kemasan untuk memberikan kesan mewah dan elegan dengan efek timbul ke depan.
- Deboss: memberikan efek timbul. Namun, timbulnya menonjol ke dalam atau di belakang.
- Hot Printing: Memberikan efek metalik pada logo atau tulisan pada kemasan.
- UV Spot: Membuat efek lebih kilau pada bagian yang diberikan finishing uv spot.
- UV Varnish: menggunakan formulasi cairan varnish yang berbahan dasar minyak atau oil based kemudian dikeringkan menggunakan sinar ultraviolet (uv).
Dan masih banyak pilihan finishing lainnya.
Pengecekan Kualitas
Meskipun selama produksi dalam pengawasan, namun setelah produksi juga tetap dilakukan pengecekan agar dapat memberikan kualitas tinggi pada produk Anda. ini juga dapat meningkatkan mutu tinggi untuk dapat memberikan kualitas produk sampai ke konsumen Anda.
Maksimalkan Potensi Branding Produk Anda dengan Finishing Premium dari Hsemei Pack!
Cetak kemasan, stiker, hingga sablon dengan jenis finishing percetakan dapat memberikan dampak besar pada penjualan dan identitas merek Anda. Maka dari itu, Hsemei Pack memberikan layanan percetakan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Dengan pengalamannya di bidang percetakan sejak tahun 2022, Hsemei Pack menangani cetak kemasan, stiker, hingga sablon lebih dari 100 brand kosmetik, lho!
Ini terbukti bahwa pelanggan kami merasakan sendiri perubahan dari segi branding maupun penjualan setelah menggunakan jasa kami. Karena kami memahami dengan penuh tujuan dan identitas merek Anda, sehingga dapat membranding produk semakin meningkat.
Segera maksimalkan potensi branding produk Anda dengan memilih berbagai jenis finishing percetakan yang dapat berpeluang meningkatkan branding hingga 70% di Hsemei Pack. Hubungi kami sekarang dan rasakan perubahannnya!