5 Inspirasi Kemasan Make Up Unik untuk Branding yang Elegan
Mau bikin kemasan make up unik tapi tidak punya inspirasi? Tenang, Anda datang ke tempat yang tepat! Jangan sampai inovasi Anda harus terbendung hanya karena kurangnya referensi saja ya.
Apalagi soal kemasan produk make up yang persaingannya cukup ketat di pasaran. Jika Anda ingin produk Anda bisa bersaing, sudah semestinya untuk mengambil langkah revolusioner dalam mendesain kemasan make up Anda!
Artikel kali ini akan membahas mengapa kemasan make up unik penting untuk brand Anda. Selain itu, kami juga akan memberikan 5 contoh desain kemasan yang bisa Anda jadikan sebagai inspirasi. Simak juga rekomendasi jasa cetak kemasan terbaik dari kami, ya. Ayo, ikuti artikel ini sampai selesai!
Mengapa Kemasan Make Up Unik Itu Penting?
Kalau Anda mempunyai produk make up, kemasannya pantang sekali dibuat hanya sebagai “wadah”. Sebagai pemilik usaha produk kecantikan, Anda harus mengeksplor banyak pilihan agar bisa mendapat ide kemasan make up unik yang pas dan sesuai kebutuhan pelanggan Anda. Kenapa harus demikian? Berikut beberapa alasannya:
Bikin Produk Lebih Menarik
Kemasan yang kreatif dapat memikat calon pembeli hanya dalam beberapa detik. Kombinasi warna yang pas, desain inovatif, atau bentuk yang tidak biasa dapat membuat produk Anda terlihat lebih menonjol dibandingkan kompetitor. Hal ini membantu meningkatkan peluang produk Anda untuk di checkout.
Menunjukkan Citra Brand yang Inovatif dan Up to Date
Brand yang menggunakan kemasan make up unik sering dianggap lebih modern dan relevan. Desain yang inovatif mencerminkan bahwa brand Anda mengikuti tren dan peduli pada detail. Konsumen cenderung lebih percaya pada produk dengan kemasan yang terlihat profesional dan menarik.
Menjangkau Jaringan Audiens yang Lebih Besar
Kemasan unik juga bisa jadi alat kampanye marketing di media sosial. Konsumen yang merasa terkesan dengan kemasan biasanya dengan senang hati mau membagikan foto produk di platform seperti Instagram atau TikTok. Kalau begini, maka brand Anda bisa menjangkau audiens yang lebih luas tanpa biaya marketing yang besar!
Memberikan Pengalaman Unboxing yang Berkesan
Unboxing menjadi bagian penting dari pengalaman konsumen. Kemasan unik yang dirancang dengan baik dapat memberikan kesan mewah dan eksklusif, membuat pelanggan merasa puas dan ingin membelinya kembali.
Mendukung Nilai Keberlanjutan
Saat ini, banyak konsumen yang peduli pada isu lingkungan. Kemasan yang tidak hanya unik tetapi juga ramah lingkungan dapat meningkatkan loyalitas konsumen. Brand yang menawarkan kemasan daur ulang atau biodegradable sering kali mendapat apresiasi lebih dari pelanggan.
5 Inspirasi Kemasan Make Up Unik
Nah, setelah mengikuti pembahasan tadi, sekarang Anda sudah tahu kenapa harus mempertimbangkan kemasan make up unik untuk produk Anda? Untuk menambah referensi, berikut ini kami sajikan 5 contoh kemasan make up yang unik dan berkarakter, yang bisa menambah nilai produk Anda!
Lip Cream Kemasan Sachet dengan Desain seperti Makanan
Kemasan sachet sudah banyak digunakan karena tipis, tidak makan tempat, dan praktis. Desain yang menyerupai kemasan makanan, seperti jus atau snack, memberikan kesan playful dan berbeda.
Kemasan seperti ini cocok untuk target audiens remaja atau dewasa yang menyukai hal-hal unik. Contohnya seperti lip cream dari Moko-Moko yang collabs dengan merk snack ternama, Regal Marie. Dengan kemasan sachet dan wangi khas dari kue regal, produk ini sukses membuat pelanggan kepo dan tertarik bahkan saat hanya melihatnya.
Lipstik Kemasan Kapsul Mini
Desain kapsul mini memberikan kesan praktis dan lucu. Karena mini, produk dengan desain ini jadi handy dan mudah dibawa ke mana saja. Kemasan ini sangat cocok untuk brand yang ingin mempromosikan gaya hidup aktif dan minimalis.
Apalagi untuk target pembeli para kaum hawa dengan mobilitas yang tinggi, seperti mahasiswi atau bahkan pekerja. Contoh produk dengan desain ini yang bisa Anda temukan adalah oil-based lip tint dari Madame Gie. Dengan strategi menggunakan warna kemasan sesuai dengan tone lip tint, produk ini sukses memikat hati pelanggan.
Contour Palette dengan Tema Unik
Tema kemasan yang mengikuti momen tertentu, seperti edisi Valentine, Halloween, atau kolaborasi dengan brand lain, menciptakan daya tarik tersendiri lho. Palet dengan desain tematik bisa memberikan kesan eksklusif dan koleksi, sangat cocok untuk penggemar kosmetik yang gemar mencoba hal baru.
Apalagi kalau Anda membuatnya dalam edisi terbatas saja. Ini bisa men-generate daya tarik yang massif dari pelanggan. Alhasil, produk Anda jadi lebih dicari dan brand awareness pun meningkat.
Eyebrow Pomade Pot Kaleng
Kemasan pot berbahan kaleng memberikan kesan vintage yang elegan sekaligus praktis. Selain kokoh, kemasan ini juga praktis dan tidak mudah rusak. Cocok untuk brand yang ingin menonjolkan kualitas dan estetika yang klasik. Target audiensnya adalah pengguna kosmetik yang menyukai produk tahan lama dengan kesan premium.
Walaupun inspirasi kemasan make up unik satu ini bukanlah hal yang baru, tapi Anda patut mencobanya dengan menambahkan modifikasi yang diperlukan. Misalnya dengan mendesain pot menjadi dua tingkat, dengan tempat brush applicator tersendiri atau menyediakan kaca dibalik penutupnya.
Stick Blush On Double Applicator
Siapa yang tidak tahu kemasan stick blush on dengan dua aplikator yang sedang tren di kalangan konsumen, saat ini? Produk dari Pixy dan Emina, misalnya, menggunakan desain ini untuk memberikan kemudahan penggunaan sekaligus kepraktisan.
Kemasan ini sangat cocok untuk pengguna kosmetik yang sering bepergian atau membutuhkan aplikasi cepat. Belum lagi jika pengguna kurang suka menggunakan tangan untuk mengaplikasikan make up karena kurang higenis. Ide kemasan seperti ini tentu bisa sangat membantu.
Baca juga “5 Fungsi Kemasan Bedak Tabur untuk Branding Lebih Menarik“
Rekomendasi Jasa Cetak Kemasan Make Up Unik
Jika Anda mencari rekomendasi jasa cetak kemasan make up unik, Hsemei Pack adalah pilihan yang tepat! Dengan pengalaman sejak 2022, Hsemei Pack telah melayani ratusan brand dalam menciptakan desain kemasan yang menarik.
Desain Custom yang Profesional
Tim Hsemei Pack siap membantu menciptakan desain yang dipersonalisasikan sesuai dengan karakteristik brand Anda. Tim kami siap sedia membantu Anda dalam berkonsultasi untuk menemukan ide desain yang paling cocok dengan kebutuhan branding Anda. Pokoknya, Anda bisa terima beres!
Kualitas Kemasan yang Premium
Jangan khawatir soal kualitas! Hsemei Pack selalu menghadirkan kemasan dengan kualitas premium yang kami berikan perhatian penuh di setiap detailnya. Kami akan memastikan bahwa produk Anda akan terlihat lebih eksklusif dan tahan lama.
Menyediakan Sampel
Tidak perlu langsung cetak massal, buat prototipe kemasan dulu agar Anda yakin! Karena hasil desain dengan hasil cetak terkadang bisa sedikit berbeda, Hsemei selalu memberikan Anda kesempatan untuk memeriksa sampel cetak sebelum memutuskan untuk melakukan produksi massal.
Proses Cepat dan Efisien
Dengan teknologi terbaru, Hsemei Pack mampu menyelesaikan pesanan kemasan make up unik Anda hanya dalam 1–7 hari saja! Karena kepuasan Anda adalah prioritas untuk kami, maka kami selalu memastikan untuk memproses pesanan Anda secara cepat tapi tetap berkualitas.
Harga yang Bersaing
Hsemei Pack menawarkan harga yang lebih terjangkau untuk kemasan premium yang Anda bisa kustom sesuai keinginan. Dengan budget realistis, Anda dapat meningkatkan nilai jual produk melalui kemasan yang premium.
Bikin Kemasan Unik Biar Branding Makin Menarik dengan Hsemei Pack, Yuk!
Kemasan make up unik adalah kunci untuk menarik perhatian konsumen dan meningkatkan citra brand Anda. Dengan jasa cetak dari Hsemei Pack, Anda tidak hanya mendapatkan kualitas terbaik tetapi juga layanan yang ramah dan efisien. Yuk, klik tombol di bawah ini dan konsultasikan kemasan produk Anda sekarang!