Sablon & Stiker

6 Perbedaan Skotlet dan Oracal: Mana yang Tepat untuk Proyek Anda?

perbedaan skotlet dan oracal

Pemilihan bahan stiker yang tepat adalah harus diperhatikan ketika berada di sebuah proyek. Dua jenis bahan yang sering menjadi pilihan adalah skotlet dan oracal. Perbedaan skotlet dan oracal memiliki keunggulannya masing-masing. Meskipun demikian, masih banyak yang bingung menentukan bahan mana yang cocok untuk kebutuhannya. 

Apakah Anda mencari bahan yang fleksibel untuk cutting stiker, atau tahan lama untuk branding produk? Memahami karakteristik masing-masing bisa menjadi game changer bagi bisnis Anda. 

Artikel ini akan mengulas perbedaan skotlet dan oracal dan cara mencetak stiker skotlet dan oracal yang berkualitas. Sehingga Anda tidak perlu bingung memilih bahan stiker yang tepat. Berikut penjelasannya.

Mengenal Skotlet dan Oracal

Skotlet adalah salah satu jenis stiker yang terbuat dari bahan PVC (Polyvinyl Chloride) yang lentur, mudah dipotong, dan mudah diaplikasikan pada permukaan yang tidak rata. Skotlet memiliki beragam pilihan warna, mulai dari warna solid hingga motif karbon kayu, dan metalik.

Ketebalan skotlet biasanya sekitar 0,08-0,2 mm, cukup untuk melapisi permukaan tanpa membuatnya terlihat terlalu tebal. Ini cocok untuk dekorasi, baik pada kendaraan motor dan mobil, maupun dekorasi rumah. Skotlet sebagai solusi tepat untuk mengganti warna motor atau mobil tanpa cat ulang, dengan cara melapisi permukaan kendaraan, sehingga terlihat baru kembali. 

Skotlet memiliki berbagai tampilan, seperti matte, glossy, atau semi glossy. Dengan kualitasnya yang terbaik dan mudah digunakan, stiker skotlet memberikan efek estetika dengan biaya relatif terjangkau. 

Oracal adalah merek stiker vinyl premium yang berasal dari perusahaan Orafol, Jerman. Perbedaan skotlet dan oracal yaitu oracal memiliki kualitas yang lebih tinggi dan dirancang untuk lapisan kendaraan, papan reklame, hingga dekorasi interior maupun eksterior. 

Oracal mempunyai daya tahan lebih kuat jika dibanding dengan skotlet. Jenis stiker ini dapat menghasilkan warna lebih tajam dan cerah, sehingga cocok digunakan untuk dekorasi. Oracal juga lebih tahan terhadap cuaca ekstrem. 

Oracal memiliki ketebalan sekitar 0,05-0,12 mm, bergantung pada media yang digunakan. Ini lebih fleksibel untuk bisa mengatur ketebalan sesuai dengan proyek Anda. 

Jika dirangkum dari penjelasan kedua jenis stiker tersebut, secara garis besar terlihat perbedaan skotlet dan oracal bahwa skotlet dapat digunakan untuk proyek kecil atau sementara, sedangkan oracal dapat digunakan untuk proyek jangka panjang yang membutuhkan durabilitas. 


banner 1 1
banner 1 2

6 Perbedaan Skotlet dan Oracal

Dari penjelasan mengenai masing-masing bahan mungkin sudah terlihat perbedaannya. Namun, Ada beberapa perbedaan lainnya yang perlu Anda ketahui agar Anda benar-benar memilih bahan yang tepat sesuai dengan proyek Anda. 

Bahan

Perbedaan skotlet dan oracal terletak pada bahannya. Skotlet menggunakan PVC (Polyvinyl Chloride) yang fleksibel digunakan. Inilah yang memberikan skotlet dapat digunakan di media melengkung seperti mobil atau motor. 

Sedangkan oracal menggunakan bahan vinyl berkualitas premium produsen dari Jerman. Dengan kualitas bahan oracal dapat digunakan di berbagai media, seperti papan reklame.

Ketahanan

Jika dilihat dari segi ketahanan, skotlet cenderung tidak tahan untuk digunakan di outdoor jika dibanding dengan oracal. Oracal cenderung lebih tahan lama digunakan di outdoor dengan segala cuaca. Namun, skotlet tetap digunakan untuk dekorasi kendaraan asalkan dibuat oleh jasa cetak berkualitas. 

Harga 

Harga juga menjadi pertimbangan penting sebelum memilih jenis stiker yang tepat. Harga skotlet relatif lebih terjangkau dibanding dengan oracal. Harga oracal relatif lebih mahal, karena kualitasnya terjamin dan bahannya impor dari luar negeri.  

Aplikasi Penggunaan

Perbedaan skotlet dan oracal juga pada penggunaannya. Skotlet digunakan untuk berbagai dekorasi, seperti dekorasi wallpaper rumah, kendaraan, dan dekorasi sederhana lainnya. Sedangkan oracal digunakan untuk kebutuhan branding produk, seperti papan reklame, dan media outdoor lainnya, juga untuk label produk, dan dekorasi interior dan eksterior.

Ketebalan 

Baik skotlet maupun oracal memiliki varian ketebalan yang beragam. Mulai dari 0,05-0,15 mm. Namun, umumnya oracal lebih tebal dari skotlet. 

Daya Rekat

Untuk perekat, keduanya juga memiliki kekuatan rekat yang sangat baik. Namun, oracal cenderung lebih kuat dibanding dengan skotlet. Hal ini juga perlu memperhatikan tempat yang digunakan untuk menentukan tingkat daya rekatnya.

Cara Cetak Stiker Skotlet dan Oracal yang Berkualitas

Apakah Anda sudah menentukan bahan stiker yang tepat untuk proyek Anda? Setelah itu, untuk mendapatkan hasil cetak stiker yang berkualitas, Anda perlu memperhatikan beberapa hal yang cukup rumit, mulai dari pemilihan bahan, produksi, hingga finishing. 

Untuk menghemat waktu Anda lebih efisien, serahkan pada Hsemei Pack! Dengan pengalaman di bidang percetakan, khususnya stiker, Hsemei Pack dapat membuat kebutuhan pelanggan dengan berbagai jenis stiker. 

Jika proyek Anda untuk kebutuhan branding produk, Anda tidak salah tempat. Karena di Hsemei Pack dapat memberikan branding guideline agar stiker Anda, baik pada perbedaan skotlet dan oracal dapat meningkatkan branding secara signifikan. Hal ini dibuktikan dengan kepuasan pelanggan kami memberikan nilai rating yang maksimal dan positif. 

Berikut cara cetak stiker skotlet dan oracal agar Anda dapat mengetahui gambaran produksi di Hsemei Pack. 

Konsultasi Ide Stiker

Anda akan membahas kebutuhan proyek stiker Anda, dengan menjelaskan tujuan, pemilihan bahan, desain stiker, laminasi, hingga pemotongan. Ini semua akan kami berikan rekomendasi terbaik sesuai dengan kebutuhan proyek Anda. 

Mempersiapkan Desain Stiker

Kemudian, dari konsultasi tersebut akan kami ubah menjadi brief, yang mana akan menjadi panduan bagi desainer Hsemei Pack. Ini kami perhatikan resolusi dan pemilihan warna, serta elemen grafis yang dapat menunjang stiker Anda lebih menarik. 

Proses Produksi Stiker

Kemudian soft file desain siap dicetak kepada tim Hsemei Pack. Perbedaan skotlet dan oracal

Pada mesin cetaknya. Skotlet dapat menggunakan printer eco solvent, sedangkan oracal memerlukan alat cetak dengan presisi tinggi untuk mencetak detail desain. 

Kami juga menggunakan tinta yang kompatibel dengan jenis stiker agar dapat memberikan hasil cetak stiker maksimal. Untuk oracal, biasanya menggunakan tinta uv agar lebih tahan lama. 

Proses Laminasi

Selanjutnya, proses laminasi pada stiker agar lebih tahan lama. Skotlet biasanya menggunakan laminasi standar dengan tampilan glossy maupun doff. Sedangkan oracal menggunakan laminasi premium agar tahan lama di outdoor. 

Proses Pemotongan

Tahap akhir yaitu pemotongan. Di Hsemei Pack menggunakan mesin cutting plotter untuk memotong stiker lebih rapi. Alat ini dapat membantu pemotongan untuk bentuk desain yang kompleks. 

Proses produksi di Hsemei Pack ditangani sesuai dengan tepat waktu karena menyesuaikan MOQ produksi.Sehingga Anda dapat menggunakan waktu lebih efisien dan mengerjakan bagian proyek lainnya.  

Buat Stiker Skotlet Atau Stiker Oracal Berkualitas untuk Kebutuhan Proyek Anda di Hsemei Pack!

Pilihan antara perbedaan skotlet dan oracal bergantung pada kebutuhan dan anggaran Anda. Jika Anda mencari stiker berkualitas tinggi dan daya tahan lama, oracal solusinya. Namun, jika Anda mencari stiker untuk penggunaan jangka pendek, skotlet solusi yang lebih ekonomis. 

Percayakan hasil stiker Anda di Hsemei Pack! Dengan memilih Hsemei Pack sebagai vendor cetak Anda, dapat dipastikan stiker kustom Anda berkualitas terbaik dan memiliki daya tarik tinggi, baik dari perbedaan skotlet dan oracal. Hubungi kami sekarang!


banner 2 1
banner 2 2