Ukuran Box Ayam Geprek yang Tepat untuk Meningkatkan Daya Tarik Makanan

Pernah pesan ayam geprek untuk dibawa pulang, tapi sampai di rumah tampilannya berantakan dan membuat selera makan hilang? Jangan sampai konsumen Anda merasakan hal yang sama! Solusi terbaik adalah dengan menciptakan ukuran box ayam geprek yang pas.
Ukuran box yang tepat bukan hanya membuat makanan tetap rapi, tapi juga menarik perhatian konsumen. Desain box yang keren dapat menciptakan pengalaman makan konsumen menjadi lebih menarik dan brand Anda pun akan semakin mudah diingat.
Anda tak perlu bingung menentukan ukuran box ayam geprek yang tepat, karena kami akan mengulasnya secara lengkap dalam artikel ini. Kami juga akan menjelaskan apa fungsi ukuran box yang tepat dan bagaimana cara custom desainnya yang menarik. Yuk, simak sampai akhir!
Pentingnya Memilih Ukuran Box Ayam Geprek
Sebagai pemilik bisnis kuliner, Anda tidak boleh berinovasi untuk bisa bersaing dengan kompetitor di pasaran. Salah satu inovasi yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan ukuran box ayam geprek tepat. Hal ini dikarenakan ukuran box menjadi aspek yang penting dalam kemasan, seperti:
Memastikan Produk Sampai dalam Kondisi Terbaik
Fungsi utama dari ukuran yang tepat adalah untuk menjaga produk selalu dalam kondisi terbaik saat sampai ke tangan konsumen. Kemasan yang tidak layak, seperti terlalu kecil atau besar akan membuat makanan tampak berantakan yang mempengaruhi konsumen untuk tidak membeli kembali.
Bukan hanya menjaga tampilan makanan, box yang ukuran dan bahannya tepat juga akan menjaga makanan tidak tumpah. Kondisi makanan yang tidak layak akan mempengaruhi citra bisnis Anda semakin buruk.
Memudahkan Konsumen Membawa dan Membuka Produk
Ukuran box ayam geprek yang pas juga memudahkan konsumen ketika mereka harus membawa produk pulang atau memesan dari ojek online. Mendukung kepraktisan, box ayam geprek juga perlu didesain agar mudah untuk dibuka tutup, sehingga tidak menyulitkan konsumen ketika ingin segera mengonsumsinya.
Dengan kemudahan dan kepraktisannya, Anda bisa melebarkan sayap untuk membuka pesanan online dengan aman. Karena kemasan yang dibuat sudah menjamin keamanan dan kemudahan konsumen untuk menggunakannya.
Baca Juga: Custom Box Packaging Surabaya: Solusi Kemasan Unik untuk Bisnis
Memperkuat Identitas Brand
Semakin banyak bisnis kuliner yang berkreasi dengan inovatif pada kemasan baik dari ukuran maupun desainnya. Itu karena persaingan yang cukup kompetitif dan kesadaran akan kemasan adalah identitas brand yang sangat penting.
Ukuran dan desain box akan menjadi bagian penting dari identitas brand yang akan memperkuat citra bisnis Anda. Dengan dilihat box ayam geprek, konsumen akan lebih mudah mengenali dan langsung teringat dengan citra rasa dan kualitas yang Anda tawarkan!
Media Komunikasi dengan Konsumen
Seringkali, konsumen mengenal sebuah produk dari kemasannya, tak terkecuali box ayam geprek. Informasi yang tercetak menjadi faktor penting yang akan membantu konsumen untuk memahami produk Anda. Sebab, dengan kemasan informatif dan menarik, konsumen akan lebih yakin untuk membeli.
Memikat Perhatian Konsumen
Box ayam geprek yang punya desain menarik akan meningkatkan perhatian konsumen terhadap brand Anda, dibandingkan dengan kemasan yang dibuat asal-asalan. Itu sebabnya, banyak penjualannya meningkat setelah mengganti ukuran dan desain box, karena jadi faktor yang memikat perhatian konsumen.


Ukuran Box Ayam Geprek yang Tepat
Menyediakan lebih dari satu ukuran box ayam geprek menjadi langkah tepat agar bisa menyesuaikan kebutuhan pengemasan sesuai porsinya. Ditambah lagi, ukuran yang bervariasi juga bisa jadi bagian strategi promosi paket menu yang ingin Anda tawarkan.
Mari simak, apa saja ukuran box yang bisa menjadi acuan:
Ukuran Small
Box ayam geprek ukuran small biasanya adalah 15x10x5 cm yang termasuk kecil sehingga mudah untuk dibawa. Isinya mampu memuat porsi menu paket hemat yaitu berupa 1 pcs ayam geprek dengan tambahan lalapan seperti timun tanpa nasi.
Ukuran Medium
Kotak dengan ukuran medium ini biasanya adalah 18x12x5 cm yang berupa box persegi panjang. Meskipun berbeda panjang 3 cm dan lebar 2 cm, tapi ukuran ini bisa memuat menu paket reguler yaitu satu ayam geprek dengan lalapan dan juga nasi yang dibungkus kertas.
Ukuran Large
Ukuran box ayam geprek large biasanya adalah 20x15x6 cm yang cocok untuk menu paket besar dengan tambahan lauk. Misalnya, satu 1 pcs ayam geprek dengan tambahan lauk tahu, tempe atau terong goreng serta lengkap dengan lalapan dan juga nasi.
Ukuran Extra Large
Anda yang menyediakan paket jumbo bisa menggunakan kemasan box ukuran extra large yaitu 20x15x6 cm. Ukuran ini cocok untuk diisi dengan paket 2 pcs ayam geprek lengkap dengan lalapan dan nasi, atau 2 pcs ayam geprek dengan tambahan nasi dan lauk telur.


Cara Membuat Box Ayam Geprek dengan Desain Kustom
Jangan lewatkan kesempatan untuk menarik perhatian konsumen, karena Anda bisa melakukannya dengan membuat box ayam geprek kustom. Serahkan proses pembuatannya dengan jasa cetak profesional seperti di Hsemei Pack International.
Sebagai jasa cetak yang telah berdiri sejak 2022, sudah lebih dari 30.000 customers percaya dengan Hsemei Pack untuk mencetak kemasannya. Anda akan mendapat pendampingan dari awal hingga akhir dari tim profesional, yang prosesnya meliputi:
Menghubungi Bagian Pemasaran
Ingin menemukan kemasan yang tepat untuk keperluan bisnis ayam geprek? Kami siap membantu Anda dengan berbagai jenis layanan tersedia. Anda bisa langsung menghubungi tim marketing kami untuk menemukan pilihan layanan yang paling sesuai.
Konsultasi Ukuran dan Desain Box
Kami siap memberikan rekomendasi ukuran box ayam geprek yang tepat untuk menciptakan kemasan yang bisa menjadi materi promosi. Termasuk dengan desain yang akan kami sesuaikan dengan identitas brand Anda, baik itu dari segi warna, logo, ilustrasi bisa Anda diskusikan.
Proses Pembayaran
Kami mendukung berbagai metode pembayaran yang fleksibel dan mudah untuk Anda, mulai dari transfer bank hingga pilihan lain yang sesuai kebutuhan. Setelah verifikasi pembayaran, kami akan melanjutkan ke tahapan produksi.
Baca Juga: Jasa Pembuatan Hardbox Kustom Berkualitas untuk Branding
Penyusunan Waktu Pelaksanaan
Sesuai dengan desain dan ukuran box ayam geprek yang Anda pesan, kami akan mempersiapkan waktu pelaksanaan dengan jelas. Setiap tahapannya akan kami jadwalkan agar kemasan bisa tiba tepat waktu yang siap Anda pakai untuk kebutuhan branding.
Tahapan Produksi
Dalam produksi kami selalu menggunakan teknologi canggih yang modern didukung pula dengan material berkualitas tinggi. Kami akan pastikan produk Anda diproduksi dengan standar terbaik dan pengawasan ketat.
Pengiriman Produk
Soal pengiriman, jangan khawatir! Selain tepat waktu, kami juga akan mengirimkan resi agar Anda bisa dengan mudah memantau status pengirimannya. Proses pengiriman terjamin aman dan sampai tepat waktu.
Raih Omzet Melimpah dengan Cetak Box Ayam Geprek yang Berkualitas di Hsemei Pack!
Box ayam geprek yang berkualitas akan membuat brand Anda lebih menonjol dan meraih kepercayaan konsumen. Hsemei Pack siap membantu Anda mencetak kemasan yang kuat, menarik dan sesuai identitas bisnis.
Jangan ragu untuk berinvestasi pada packaging yang bisa mendongkrak omzet bisnis Anda! Klik tombol di bawah ini untuk langsung menghubungi tim marketing kami dan mengambil langkah membawa bisnis Anda ke level berikutnya bersama Hsemei Pack!

